29 Apr 2010

Topic Sentence

Dalam membuat sebuah paragraf dalam Bahasa Inggris, terdapat aturan - aturan tertentu yang sebaiknya dipenuhi.
Hal pertama yang dibuat dalam sebuah paragraf adalah Topic Sentence.

Topic sentence adalah kalimat pokok yang akan dikembangkan menjadi sebuah paragraf.
topic sentence terdiri dari 2 hal, yaitu topic dan controlling idea.

contoh:
Bali has many beautiful beaches

Bali sebagai topic
beautiful beaches sebagai controlling idea

controlling idea disini berfungsi sebagai pembatas dari topic agar pembahasan yang terdapat dalam suatu paragraf tidak terlalu luas.

Topic Sentence dapat pula menjadi main idea atau ide pokok dalam sebuah paragraf.
Topic sentence memudahkan kita dalam membuat sebuah paragraf yang teratur dan sistematis tanpa keluar dari hal - hal yang dibahas.

A good Topic Sentence
- is a complete sentence with a subject, a verb, and a controlling idea
- is neither too general nor too specific
- is usually the first sentence in the paragraph

Past Perfect Progressive

Buat teman-teman yang masih kesulitan untuk mengerti penggunaan dan fungsi dari tense ini, saya harap sedikit penjelasan saya dapat membantu :)

Past Perfect Progressive Tense digunakan untuk menyatakan suatu kejadian yang dimulai, sedang, dan berakhir di masa lampau.

structure :
(+) S + had + been + Ving
(-) S + had + not + been +Ving
(?) Had + S + been + Ving

mudah saja sebenarnya untuk mengingat tense ini.

Past Perfect Progressive

Semua tenses progressive menggunakan v1 + ing yang menyatakan kelangsungan suatu kejadian.
Perfect selalu menggunakan kata kerja bentuk ke 3 (v3), dalam tense ini yg mewakili itu adalah been yang berasal dari be (am,is,are ).
dan Past selalu menggunakan kata kerja bentuk ke 2 (v2) yaitu had yang berasal dari kata have/has.

Jadi, unsur-unsur dari tense ini sebenarnya diambil dari bentuk-bentuk tense dasar yaitu past, perfect, dan progressive.
kalau kita uraikan satu persatu, dengan mudah kita akan mengerti bagaimana struktur kalimatnya.

Time signal :
-for
-since
-the whole day

karena progressive, tense ini lebih menekankan pada durasi suatu kegiatan.

contoh :
I had been cooking for two hours.

kalimat tersebut menyatakan bahwa saya memasak selama 2 jam dan saya sudah selesai melakukannya.

disini bedanya dengan past perfect progressive yang selesai saat itu juga tanpa adanya durasi waktu.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Powerade Coupons